detak.co.id, Bogor,–Wakil Bupati (Wabup) Intan Nurul Hikmah membuka Pelatihan Perencanaan Produksi dan Pengendalian Persediaan (Production Planning & Inventory Control), Senin, (28/4/25)
Dalam sambutannya Wabup Intan mengatakan peningkatan daya saing daerah menjadi tujuan hendak dicapai, sesuai dengan Rencana Pembangunan Industri Kabupaten Tangerang Tahun 2017-2037, termasuk di dalamnya daya saing sektoral di bidang industri.
“Diperlukan strategi yang tepat agar daya saing industri kita dapat meningkat, salah satunya melalui perencanaan produksi yang efektif dan efisien,” kata Wabup Intan
Lanjut dia, Pemerintah Kabupaten Tangerang berkomitmen untuk mendorong dan meningkatkan daya saing industri melalui peningkatan kompetensi sumber daya manusia sektor industri. Untuk itu, pihaknya juga sangat mendukung dan mengapresiasi Dinas Perindustrian dan Perdagangan beserta seluruh jajarannya yang telah menyelenggarakan kegiatan pelatihan tersebut
“Dengan kegiatan Pelatihan ini, diharapkan SDM Industri semakin kompeten sehingga memberikan kontribusi nyata dalam mewujudkan Industri kecil dan Industri menengah Kabupaten Tangerang yang berdaya saing,” ujarnya
Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kab. Tangerang, Resmiyati Maningsih melaporkan bahwa Pelatihan Perencanaan Produksi dan Pengendalian Persediaan bertujuan salah satunya adalah memberikan pemahaman kepada para pelaku Industri Menengah Kecil dan Mikro tentang pentingnya perencanaan dan pengendalian produksi yang tepat agar proses produksi dapat berjalan lebih efektif dan efisien serta mampu memenuhi permintaan pasar dengan tepat, baik waktu maupun jumlahnya.
“Pelatihan ini diikuti oleh 20 peserta dari para pelaku usaha mulai dari jenis usaha furnitur, kendaraan, pakaian jadi, logam, tekstil sampai dengan alas kaki dan makanan,” jelas Resmiyati
Dia menambahkan bahwa Disperindag Kab. Tangerang secara rutin menggelar pelatihan dan pendampingan kepada para pelaku UMKM agar mereka semakin berkembang dan mampu bersaing secara nasional maupun global.