detak.co.id SERANG – Alfamart menyalurkan bantuan kepada para warga terdampak bencana alam banjir yang terjadi di wilayah Desa Manggadua Kec. Kramatwatu Kab. Serang, Banten.
Bantuan berupa kebutuhan harian untuk warga disalurkan langsung Alfamart kepada Kepala Desa beserta jajaran Desa Manggadua Kec. Kramatwatu Kab. Serang, pada Kamis (09/01/2025).
Suriadi selaku Branch Manager PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk Branch Serang menyampaikan, bahwa
“Alfamart senantiasa berupaya berkontribusi dan peduli terhadap sesama. Atas musibah yang melanda banyak warga di wilayah Kab. Serang, Alfamart menyalurkan bantuan kebutuhan harian untuk membantu meringankan warga terdampak,”
Diketahui sebelumnya, Banjir yang melanda wilayah di Kabupaten Serang terjadi akibat curah hujan tinggi yang mengguyur kawasan tersebut dalam beberapa hari terakhir. puluhan rumah terendam. Bantuan dari berbagai pihak, termasuk Alfamart, diharapkan dapat mempercepat proses pemulihan.
“Sebagai bagian dari komunitas, Alfamart berkomitmen untuk selalu hadir membantu masyarakat dan sampai saat ini kami masih memantau perkembangan titik titik lokasi yang memang masih membutuhkan bantuan dari kami,” tambah Suriadi.
Jajaran Pemerintah setempat beserta BPBD Kab. Serang, mengapresiasi langkah Alfamart dalam membantu korban bencana. “Sinergi antara pihak swasta dan pemerintah sangat penting dalam penanganan bencana. Kami berterima kasih kepada Alfamart atas kontribusinya,” ungkap Suanda S.E, M.M selaku kepada desa.
Melalui aksi ini, Alfamart ingin menunjukkan komitmennya sebagai toko komunitas yang dekat dengan masyarakat. Memberikan kontribusi positif melalui berbagai kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang tepat dan berkelanjutan.