detak.co.id, TANGSEL – BRI Regional Office Jakarta 3 menyalurkan 50 paket sembako untuk Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Tangsel.
Regional CEO BRI Regional Office Jakarta 3, Moch Suratin mengatakan, penyaluran sembako untuk PWI Kota Tangsel merupakan komitmen BRI mempererat jalinan silahturahmi dan simergitas dengan wartawan selama ini.
“Kami sudah lama mengenal PWI Kota Tangsel. Teman-teman wartawan di PWI Kota Tangsel sudah banyak membantu kami dalam memberitakan kegiatan-kegiatan kami. Jalinan silahtrahmi dan sinergitas ini akan terus kami pupuk,” ujar Suratin, Selasa 25 Maret 2025.
Suratin mengatakan, program ini diberi nama “BRI Peduli-Berbagi Bahagia Bersama BRI Group 1446 H/ 2025 M”.
“Program ini juga sebagai tanggung jawab sosial kami kepada lingkungan masyarakat sekitar. Kami mencoba berbagi bahagia bersama rekan-rekan wartasan,” ucap Suratin.
Suratin mengatakan, program bagi-bagi sembako ini merupakan bagian dari rangkaian program “BRI Peduli” yang sudah berjalan beberapa waktu lalu.
“Kami juga telah menyalurkan bantuan kepada 200 anak yatim piatu berupa uang elektronik, masing-masing menerima Rp 300 ribu. Selain itu, bantuan juga disalurkan kepada 8 panti asuhan dan 1 panti werdha di wilayah Jakarta dan Tangerang Raya,” ungkapnya.
Sementara itu Sekjen PWI Kota Tangsel, Idral Mahdi mengucapkan terimakasih atas kepedulian BRI Regional Office Jakarta 3 kepada para wartawan.
“Kami atas nama rekan-rekan wartawan mengucap terimakasih kepada BRI. Kami sudah lama mengenal BRI sebagai mitra strategis kami,” ujarnya.
Tag: BRI, BRI Regional Office Jakarta 3, Bank BRI, Bank Rakyat Indonedia, BRI Peduli, Berbagi Bahagia Bersama BRI Group, CSR, Corporate Social Responsibility, BUMN, Bank BUMN, Bank Himbara, Santunan, Ramadhan, Bulan Ramadhan, Bulan Suci Ramadhan