Scroll untuk baca Berita

Pasang Iklan, Advertorial dan Kirim Release, click here
Daerah

Dukung Ketahanan Pangan, Polresta Tangerang Hadiri Dialog Bersama Bupati

6
×

Dukung Ketahanan Pangan, Polresta Tangerang Hadiri Dialog Bersama Bupati

Sebarkan artikel ini

detak.co.id, TANGERANG – Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan daerah, Polresta Tangerang turut berpartisipasi dalam kegiatan dialog bertajuk “Peran Penggilingan Padi dalam Stabilisasi Harga dan Penyerapan Gabah di Kabupaten Tangerang” yang digelar di Penggilingan Padi Karya Tani (H. Sadeli), Desa Waliwis, Kecamatan Mekar Baru.

Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Tangerang Drs. H. Moch. Maesyal Rasyid, M.Si., beserta jajaran pejabat pemerintah daerah dan unsur Forkopimda lainnya. Dari pihak kepolisian, Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono menunjuk Kasat Samapta AKP Yono Taryono untuk mewakili institusi dalam forum strategis tersebut.

Menurut Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono melalui Kasat Samapta AKP Yono Taryono, keikutsertaan jajaran kepolisian merupakan bentuk komitmen mendukung program pemerintah daerah khususnya terkait stabilisasi harga gabah dan penyerapan hasil panen petani lokal.

“Polri siap bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat serta pemerintah daerah guna menjaga stabilitas harga pangan sekaligus memastikan distribusi hasil pertanian berjalan lancar demi kesejahteraan petani,” ujar AKP Yono Taryono saat ditemui usai acara.

Dialog interaktif ini juga membahas tantangan peningkatan indeks pertanaman padi dari rata-rata 1,8 kali menjadi minimal dua kali panen setiap tahun—sejalan dengan harapan Bupati agar produktivitas pertanian terus meningkat melalui dukungan teknologi modern serta bantuan sarana produksi bagi kelompok tani.

Selain diskusi utama mengenai penguatan sektor pertanian dan penggilingan padi sebagai mitra strategis petani lokal, kegiatan juga dirangkai dengan pemberian santunan kepada anak yatim sebagai wujud kepedulian sosial bersama masyarakat setempat.