Scroll untuk baca Berita

Pasang Iklan, Advertorial dan Kirim Release, click here
Daerah

Foopak dan Pisang Goreng Madu Bu Nanik Kolaborasi Dukung UMKM Kuliner Berkelanjutan

57
×

Foopak dan Pisang Goreng Madu Bu Nanik Kolaborasi Dukung UMKM Kuliner Berkelanjutan

Sebarkan artikel ini

detak.co.id, TANGSEL – Foopak, produk kemasan ramah lingkungan dari APP Group, bersama Pisang Goreng Madu Bu Nanik, berkolaborasi dalam acara Foopak Empowering UMKM – Membangun Bisnis Berkelanjutan Menuju UMKM Naik Kelas & Mandiri. Acara ini merupakan inisiatif yang bertujuan untuk memberdayakan UMKM, khususnya pelaku usaha kuliner, dengan berbagi wawasan seputar inovasi, keberlanjutan bisnis, dan pentingnya penggunaan kemasan yang halal serta aman untuk makanan.

Acara ini menghadirkan 50 UMKM binaan PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (IKPP) Tangerang. Peserta mendapatkan edukasi mengenai kemasan ramah lingkungan dan bersertifikasi halal Foopak Greaseproof Paper, yang telah digunakan oleh Pisang Goreng Madu Bu Nanik sejak 2023, serta berbagi pengalaman bisnis dari para narasumber yang berpengalaman di industri ini.

Kolaborasi antara Foopak dan Pisang Goreng Madu Bu Nanik menyoroti pentingnya penggunaan kemasan yang tidak hanya aman untuk makanan tapi juga ramah lingkungan. Lusiana Gomulia, Head of Specialty Paper APP Group, menjelaskan bahwa penggunaan kemasan berbasis kertas yang ramah lingkungan dapat menjadi nilai tambah bagi UMKM kuliner dalam meningkatkan daya saing bisnis mereka.

“Sebagai bagian dari APP Group, Foopak berkomitmen untuk menghadirkan solusi kemasan yang aman, halal, dan ramah lingkungan. Kami percaya bahwa UMKM memiliki peran penting dalam ekonomi, dan melalui acara ini, kami ingin membantu mereka memahami kemasan aman & ramah lingkungan, serta bagaimana produk seperti Foopak Greaseproof Paper dapat mendukung pertumbuhan bisnis mereka,” ujar Lusiana.

Dalam sesi berbagi pengalaman, Bu Nanik, pemilik Pisang Goreng Madu Bu Nanik, berbagi kisah perjalanan bisnisnya, termasuk tantangan dalam mengembangkan usaha dari skala kecil hingga memiliki beberapa cabang. Ia juga menekankan pentingnya inovasi dalam menjaga daya tarik produk kuliner di tengah persaingan pasar.

“Saya memulai usaha ini dengan semangat untuk menghadirkan produk yang unik dan berkualitas. Salah satu tantangan terbesar adalah mempertahankan standar kualitas dan inovasi dalam produk. Dengan dukungan kemasan yang tepat, seperti Foopak Greaseproof Paper, kami bisa memastikan produk tetap higienis dan berkualitas bagi pelanggan. Harapannya, pengalaman saya dapat menjadi inspirasi bagi UMKM lain agar terus berkembang dan berinovasi,” kata Bu Nanik.

Sera Noviany, Senior Sustainability Expert APP Group, yang turut hadir dan berbagi pengetahuan pada sesi Empowering UMKM menuju UMKM Naik Kelas & Mandiri, mengatakan bahwa, “UMKM adalah tulang punggung ekonomi Indonesia, terdapat lebih dari 65 juta unit usaha di berbagai sektor dan kontribusi UMKM terhadap PDB Idonesia lebih dr 60%.

Dalam sesi ini, peserta mendapatkan tambahan wawasan seputar prinsip bisnis berkelanjutan, strategi membangun bisnis berkelanjutan, tantangan-peluang UMKM, dan inisiatif bisnis berkelanjutan. “Kami berharap dapat membantu UMKM naik kelas dan mandiri. Kami juga ingin mendorong mereka untuk terus berinovasi agar tetap dapat memenuhi kebutuhan pasar yang terus berkembang,” ujar Sera Noviany.

Melalui inisiatif ini, Foopak dan APP Group berharap dapat terus memperkuat kolaborasi dengan pelaku UMKM di Indonesia, mendorong penggunaan kemasan yang lebih ramah lingkungan, serta mendukung pertumbuhan bisnis UMKM keberlanjutan.

Head of Sustainability Indah Kiat Tangerang, Kholisul Fatikhin berharap kegiatan ini dapat menambah wawasan dan semangat pelaku UMKM diTangerang Selatan, untuk terus berinovasi dan menjaga kualitas produk kulinernya,
“Semoga apa yang disampaikan narasumber khususnya Bu Nanik dapat menjadi motivasi dan menambah semangat kewirausahaan para peserta”.

Dalam acara ini, juga dilakukan pemberian mushaf Alquran kepada seluruh UMKM binaan PT IKPP Tangerang, dan ke Masjid Nuur Hidayah, serta diakhiri sesi buka puasa bersama.