detak.co.id SPORT – Tim bulu tangkis Indonesia harus kehilangan salah satu andalan mereka di sektor tunggal putri untuk ajang Piala Sudirman 2025. Gregoria Mariska Tunjung dipastikan absen setelah dinyatakan mengalami vertigo dan harus menjalani pemulihan penuh dalam beberapa hari ke depan.
Kepastian ini disampaikan Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Eng Hian, dalam pernyataan resmi yang dirilis pada Selasa (22/4/2025). Ia mengungkapkan bahwa Gregoria tidak bisa bergabung bersama skuad Merah Putih yang akan bertanding di Fenghuang Gymnasium, Tiongkok, pada 27 April hingga 4 Mei 2025.
“Gregoria Mariska Tunjung tidak dapat memperkuat tim karena didiagnosis mengalami vertigo oleh tim medis. Sesuai anjuran dokter, ia harus menjalani istirahat total untuk proses pemulihan,” ujar Eng Hian.
Sebagai pengganti, PBSI telah mengajukan dan mendapat persetujuan dari Badminton World Federation (BWF) untuk menggantikan Gregoria dengan atlet muda, Ester Nurumi Tri Wardoyo.
“Dengan pergantian ini, maka posisi tunggal putri utama tim Indonesia akan diisi oleh Putri Kusuma Wardani, sementara Ester akan turun sebagai tunggal putri kedua,” lanjut Eng Hian.
Ketiadaan Gregoria tentu menjadi pukulan bagi tim Indonesia yang tergabung di Grup D bersama lawan-lawan tangguh seperti Inggris, India, dan Denmark. Kehadiran pemain muda seperti Ester diharapkan bisa memberikan energi baru dan kejutan positif dalam pertandingan-pertandingan mendatang.