Scroll untuk baca Berita

Pasang Iklan, Advertorial dan Kirim Release, click here
Daerah

Ikuti Intruksi Bupati, Camat Kresek Antarkan KTP Milik Warga

13
×

Ikuti Intruksi Bupati, Camat Kresek Antarkan KTP Milik Warga

Sebarkan artikel ini

detak.co.id TANGERANG — Program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Tangerang yang melauncing program administrasi kependudukan beberapa waktu lalu langsung diikuti oleh Camat Kresek dan beberapa camat lainnya.

Berdasarkan informasi dilapangan, Camat Kresek Tatang Suryana bersama staf langsung melakukan action Denga door to door ke rumah warga yang mengurus KTP di kecamatan.

” Alhamdulillah kami bersama staf Kecamatan mengantarkan KTP kepada pemilik warga Kampung Pasir Desa Kresek atasnama Upi Rasmawati dan anaknya, dan diterima oleh suaminya bapak Munaji,”terang Camat Kresek Tatang Suryana, Selasa (22/4/2025).

Tatang mengatakan, kegiatan pengantaran KTP langsung door to door kepada warga merupakan program Bupati dan wakil bupati Tangerang, tentunya progam administrasi kependudukan ini merupakan upaya pemerintah Kabupaten Tangerang dalam rangka mempercepat pelayanan.

” Sebagai abdi negara tentunya pelayanan masyarakat harus diutamakan, mengantarkan KTP kepada warga secara langsung merupakan upaya meningkatkan tali silaturahmi antara pemerintah dengan warganya,”terang Camat Kresek Tatang Suryana.

Tatang juga menekankan agar seluruh kepala desa beserta stafnya dapat menindaklanjuti intruksi bupati ini, dengan cara serupa, jika pemilik atau pemohon KTP berhalangan hadir karena berbagai alasan.

” Alhamdulillah warga sangat sumingrah sekali saat kami antarkan KTP nya, mereka mengucapakan terima kasih dan terharu,”tandasnya.