Daerah

Kapolres Banjar: Rapat Pleno Tingkat KPU Kota Banjar Aman dan Kondusif

16
×

Kapolres Banjar: Rapat Pleno Tingkat KPU Kota Banjar Aman dan Kondusif

Sebarkan artikel ini

KOTA BANJAR, JABAR, detak.co.id – Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto, S.I.K.,M.H. didampingi Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya, S.H.,M.H. serta Personel Polres Banjar melaksanakan Pengamanan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Wali Kota Dan Wakil Wali Kota Banjar Tahun 2024 yang dilaksanakan oleh KPU Kota Banjar di Aula Hotel Mandiri Kota Banjar. (03/12/2024)

Rapat pleno dipimpin oleh Ketua KPU Kota Banjar didampingi Anggota Komisioner dan Sekretaris KPU Kota Banjar dan dihadiri sejumlah Pejabat Kota Banjar, di antaranya, Pj Wali Kota Banjar, Sekretaris Daerah Kota Banjar , Kapolres Banjar, Kepala OPD Kota Banjar, Perwakilan Kejaksaan Negeri Kota Banjar, Ketua dan Anggota Bawaslu Kota Banjar, Danramil 1313/Banjar, Camat se-Kota Banjar, Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kota Banjar, serta saksi-saksi dari pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wali Kota Banjar, serta awak media.

Ketua KPU Kota Banjar, Muhammad Mukhlis dalam sambutan menyampaikan bahwa acara ini bertujuan untuk merekapitulasi hasil perolehan suara dari seluruh kecamatan di Kota Banjar secara transparan dan demokratis, dengan melibatkan berbagai pihak terkait. Mukhlis pun mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan Pilkada 2024.

“Suksesnya Pilkada bukan hanya dari KPU saja, namun dari semua unsur atau elemen masyarakat yang saling membantu dalam pelaksanaan Pilkada 2024, ” ucapnya.

Sementara itu Kapolres Banjar melalui Kasubsi PIDM Si Humas Polres Banjar Bripka Didik Rahmat, S.E. mengatakan, lancar dan kondusifnya pelaksanaan Rapat Pleno tersebut atas kerja keras semua pihak dan seluruh elemen masyarakat yang berperan aktif dalam menjaga kamtibmas selama pelaksanaan seluruh tahapan Pilkada Serentak Kota Banjar.

“Tentunya Polri tidak bisa bekerja sendiri dalam mewujudkan Pilkada serentak di kota Banjar, Alhamdulillah hingga tahapan rapat Pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara berjalan aman, damai, dan kondusif,” ucapnya.

Diketahui, setidak 71 personel Polres Banjar dibantu dari Unsur TNI, Dishub, serta Sat Pol PP melaksanakan pengamanan rapat pleno KPU Kota Banjar tersebut.

Rapat pleno ditutup dengan pembacaan Berita Acara hasil rekapitulasi yang disahkan oleh Ketua KPU Kota Banjar. Dengan hasil ini, KPU Kota Banjar akan segera menetapkan pasangan calon terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar. (RN)