Scroll untuk baca Berita

Pasang Iklan, Advertorial dan Kirim Release, click here
Daerah

PKS Gelar Konsolidasi Besar Jelang PSU Kabupaten Serang, Targetkan Kemenangan Ratu Zakiyah – Najib 80 Persen Suara

13
×

PKS Gelar Konsolidasi Besar Jelang PSU Kabupaten Serang, Targetkan Kemenangan Ratu Zakiyah – Najib 80 Persen Suara

Sebarkan artikel ini

Detak.co.id SERANG – Dalam rangka menghadapi Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kabupaten Serang, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar konsolidasi besar bersama struktur Dewan Pimpinan Daerah (DPD), Dewan Pimpinan Cabang (DPC), dan Dewan Pimpinan Ranting (DPRa) se-Kabupaten Serang, Kota Serang, dan Cilegon. Hal itu dilakukan, sebagai ajang penyatuan strategi dan motivasi bagi seluruh kader untuk kembali bergerak maksimal dalam memenangkan pasangan Ratu Zakiyah- Najib Hamas pada PSU 19 April 2025 mendatang.

Kegiatan ini dihadiri sekitar 600 kader dan pengurus PKS dari berbagai tingkatan, yang berlangsung di Gedung Catur, Ciruas, Kabupaten Serang pada Minggu 16 Maret 2025.Tak hanya kader PKS se Banten, turut hadir dalam konsolidasi ini sejumlah tokoh penting, di antaranya Calon Bupati Serang, Ratu Zakiyah, dan Calon Wakil Bupati, Najib Hamas. Selain itu, Anggota DPR RI dari PKS, Ustaz Jazuli Juwaini, juga turut hadir memberikan arahan serta dorongan semangat kepada seluruh peserta yang hadir.Dalam ksempatan tersebut, calon Bupati Serang Ratu Zakiyah menegaskan, bahwa PSU mendatang adalah momentum penting yang harus dimenangkan oleh PKS. Ia mengajak seluruh kader untuk kembali bergerak, menguatkan barisan, dan memastikan kemenangan pasangan Zakiyah-Najib.

“Harapan saya, seluruh kader PKS kembali bergerak, menghimpun kekuatan, dan menyatukan hati kita untuk merebut kembali suara yang telah kita peroleh sebelumnya. PSU ini adalah kesempatan kita untuk memastikan kemenangan Zakiyah-Najib-Hamas,” ujar Zakiyah dalam sambutannya dengan penuh semangat.

Zakiyah juga mengingatkan agar kader tetap solid dan aktif dalam menggalang dukungan dari masyarakat, khususnya di daerah-daerah yang menjadi basis suara PKS.

Di tempat yang sama, calon wakil Bupati Serang Najib Hamas menuturkan bahwa target kemenangan yang ingin dicapai pada PSU ini adalah 80 persen suara. Oleh sebab itu, dirinya meminta seluruh kader untuk tidak hanya memastikan pemilih lama tetap loyal, tetapi juga berupaya mengajak pemilih baru untuk mendukung pasangan Zakiyah-Najib.

“Target kemenangan kita adalah 80% suara di PSU mendatang. Seluruh kader PKS diharapkan meningkatkan doa kemenangan serta memastikan kembali para pemilih yang sebelumnya memilih kita agar tetap datang ke TPS,” tegasnya.

Najib Hamas pun mengajak juga kepada pemilih baru untuk mendukung pasangan Zakiyah-Najib. Kemudian, Najib Hamas juga mengingatkan agar seluruh kader aktif turun ke lapangan, menyapa masyarakat, dan memastikan bahwa tidak ada pemilih yang terlewat pada hari pemungutan suara nanti.

Sementara, Anggota DPR RI fraksi PKS Jazuli Juwaini menekankan pentingnya menjaga suara yang telah diraih pada pemungutan suara sebelumnya. Menurutnya, pasangan Zakiyah-Najib telah memperoleh sekitar 70 persen suara, dan jumlah tersebut harus tetap dijaga serta ditingkatkan dengan usaha yang lebih keras.

“Kita sudah mendapatkan 70% suara. Untuk itu, kita harus berusaha lebih keras lagi, menguatkan gerakan di lapangan, serta selalu menjaga hubungan dengan Allah. Dengan kerja keras dan doa, kemenangan bisa kita raih kembali,” ujar Jazuli.

Jazuli juga menegaskan bahwa acara konsolidasi ini bukan hanya sekadar ajang pertemuan, tetapi juga menjadi bentuk keseriusan PKS dalam memenangkan PSU Kabupaten Serang.

“Kita kumpulkan seluruh jajaran pengurus dan kader PKS dari Kabupaten Serang, Kota Serang, dan Cilegon agar mereka bisa memberikan dukungan penuh dalam pemenangan PSU ini. Jangan lengah, jangan puas diri. Mari kita pastikan kemenangan untuk Zakiyah-Najib,” pungkasnya.

Konsolidasi Sebagai Langkah Strategis Menuju PSUAcara konsolidasi ini menjadi bagian dari strategi PKS dalam memperkuat gerakan pemenangan menjelang PSU. Dengan dihadiri oleh ratusan kader dari berbagai tingkatan, acara ini bertujuan untuk mengingatkan kembali pentingnya peran setiap kader dalam memastikan kemenangan pasangan Zakiyah-Najib.Selain orasi politik, acara juga diisi dengan pengarahan strategi pemenangan, diskusi teknis mengenai langkah-langkah yang harus diambil di lapangan, serta sesi doa bersama untuk kemenangan di PSU nanti.

Dengan semangat yang tinggi dari seluruh kader dan dukungan penuh dari struktur partai, PKS optimistis dapat mempertahankan dan bahkan meningkatkan suara pada PSU Kabupaten Serang.