Daerah

Serap Aspirasi, Lurah Ondoy Anggota DPRD Banten gelar Reses

12
×

Serap Aspirasi, Lurah Ondoy Anggota DPRD Banten gelar Reses

Sebarkan artikel ini

detak.co.id TANGERANG — Anggota Dewan Perwakilan Daerah Propinsi Banten H.Wawan Sumarwan SH dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) dari Komisi (II) Gelar Reses Masa Persidangan Ke (1) Satu masa sidang Tahun 2024 – 2025 di Gedung Serba Guna (GSG) Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang Banten Jumat (18/10/24).

Acara reses yang digelar dalam rangka menyerap aspirasi warga Kabupaten Tangerang ini bertujuan untuk menyaring keinginan warga dalam program pembangunan di Kabupaten Tangerang.

” Alhamdulilah hari ini adalah hari pertama kami melaksanakan reses sebagai anggota DPRD Banten,”terang Lurah Ondoy sapaan H Wawan Sumarwan.

Dia mengatakan, reses Anggota DRPD Provinsi Banten di Kecamatan Solear yang di hadiri Muspika Kecamatan Solear dan perwakilan masyarakat dari tujuh desa se Kecamatan Solear reses hari ini alhamdulilah di sambut oleh perwakilan tokoh agama tokoh masyarakat berjalan dengan hikmad.

Reses masa sidang tahun anggaran 2024 – 2025 ada beberapa usulan aspirasi dari perwakilan masyarakat dari tujuh desa di antaranya terkait pembangunan jalan, infrastuktur desa usulan pertanian kesehatan, Pendidikan, penambahan Sekolah SMA akibat sulit karena adanya zonasi, UMKM ada juga usulan penerangan jalan umum (PJU) yang berlokasi di Kampung Gugunungan Desa Cikuya.

” Untuk usulan usulan aspirasi masyarakat insa Allah akan kami kawal dan akan kami bahas dalam rapat paripurna di Propinsi Banten dan kami mohon doanya pada semua masyarakat semoga apa yang sudah di usulkan menjadi aspirasi masyarakat bisa terealisasi,”tandasnya.